SOFTWARE APLIKASI AKUNTANSI ONLINE

Pada jaman sekarang ini semua kegiatan sudah mobile, jadi adanya software aplikasi akuntansi online berbasis Web (Cloud) ini sangat membantu pengusaha. Kelebihannya adalah bisa diakses di berbagai macam gadget, jadi pemilik usaha (Owner) bisa kontrol bisnis dimana saja dan tidak harus rutin ada kehadiran fisik di kantor, berbagai fitur akuntansi yang sudah biasa digunakan oleh pelaku usaha dan juga disupport dengan teknologi terkini.

Software Akuntansi saat ini sedang populer diburu oleh para pengusaha, Untuk aplikasi akuntansi berbasis Web maka user tidak perlu menginstall aplikasinya lagi di komputer. Cukup buka aplikasi browser yang sudah tersedia lalu buka URL dari aplikasi akuntansi online tersebut.

Keuntungannya Software Apliaksi Akuntansi online adalah sebagi berikut :

  1. Lebih Sederhana
  2. Cukup Menggunakan Web Browser
  3. Lebih Praktis & Mudah (Fleksible)
  4. Transaksi Real Time
  5. Investasi lebih terjangkau, jika di bandingkan dengan Aplikasi Desktop
  6. Tidak perlu lagi menginstal software akuntansi di komputer
  7. Mudah penggunaannya, cara membuka sama seperti menggunakan email gmail, yahoo, hotmail, dan lainnya
  8. Kelola Database Lebih Aman & Mudah
  9. Tidak perlu bersusah-susah mengamankan database karena penyimpanan database langsung di server penyedia (Pengembang software) dengan tingkat keamanan yang tepercaya.

Keamanan server software akuntansi berbasis online didukung oleh sistem keamanan yang selalu di update setiap harinya. Perusahaan penyedia software akuntansi ini juga tidak akan mengetahui data yang anda masukan, Data anda juga akan di-back-up secara otomatis untuk memastikan keamanan dan keselamatan data jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Perbedaan Cloud Accounting dengan Accounting Software Desktop

  • Cloud Accounting Software
  1. Sistem harus dijalankan menggunakan browser.
  2. Diperlukannya koneksi internet.
  3. Dapat terjadi kemungkinan lambatnya/ loading proses dikarenakan system tergantung koneksi internet.
  4. Kemungkinan service performance yang kurang konsisten
  5. Membutuhkan waktu pengiriman data dari server ke client.
  6. Relatif sulit untuk memodifikasi settingannya.
  • Desktop Accounting Software
  1. Sistem dapat dijalankan dan berdiri sendiri tanpa menggunakan browser.
  2. Tidak perlu koneksi Internet, karena semua file yang diperlukan untuk menjalankan aplikasinya sudah terinstall sebelumnya.
  3. Prosesnya akan jauh lebih cepat jika dibandingkan dengan sistem yang berbasi web.
  4. Memiliki performa yang baik karena berjalan diatas spesifikasi hardware yang sudah ditentukan sebelumnya.
  5. Tidak membutuhkan waktu pengiriman data dari server ke client atau sebaliknya seperti pada web.
  6. Dapat dengan mudah memodifikasi settingannya.

Tetapi perbedaan yang mendasar dengan aplikasi Desktop adalah biasanya pelanggan hanya akan berlangganan dalam kurun waktu tertentu dengan biaya tertentu, Biaya tersebut sudah termasuk update dan upgrade dari softwarenya.

Saat ini CPSSoft sebagai pengembang aplikasi (software) Akuntansi ACCURATE sudah meluncurkan jenis Aplikasi Akuntansi “ACCURATE ONLINE” dengan slogan Save Cost, Save Time, & Safety. Untuk mengetahui fitur-fitur Aplikasi Akuntansi ACCURATE ONLINE tersebut dapat klik disini agar lebih jelas, dan untuk lebih mengetahui tutorial penggunaanya (user manual) sudah di sediakan oleh pengembang.

Silahkan coba & trail untuk jenis produk yang di keluarkan oleh CPSSoft sebagai pengembang  produk-produk Accurate accounting software. Jika ada kendala silahkan hubungi kami, agar kami dapat memberi penjelasan yang di butuhkan.

Informasi lainnya accurate online Klik disini

Sinkronisasi Online Database ACCURATE dan RENE di masing-masing Gudang

Untuk transaksi rene bisa masuk ke gudang yang ditentukan ke database ACCURATE nya dengan menggunakan Sinkronisasi online, berikut ini langkah-langkah yang harus Anda Lakukan. Misalnya ada database Accurate dan Database RENE, hal yang harus dilakukan adalah Daftarkan dahulu nama database Accurate di Accurate Service Setting. caranya dari Menu Start | All Program | CPSSoft | ACCURATE Service | ACCURATE Service Setting, kemudian Setting untuk nama database Accuratenya.

Sinkronisasi Accurate dan rene

Setelah di setting nama database Accuratenya di Accurate Service Setting, selanjutnya setting Rene Administratornya. Dari Start | All Program | CPSSoft | RENE 2 | RENE Administration. Setelah Login pilih menu Perusahaan | Accurate 4, Pilih Online.

Pilih Menu Setting. Pertama untuk Pengaturan:
– Set Ip servicenya di setting dimana data Accuratenya di simpan.
– Isikan kata Kunci login databasenya, dan isikan kode cabang nya.

Kemudian ke bagian Akun Barang, setting untuk no akun barang pada setiap kolom akun perkiraan barang.

Setelah mengisikan no akun barang, tahapan selanjutnya ke bagian akun penjualan, setting untuk Akun Bank Tunai dan Akun Pembulatan Struk.

Tahapan selanjutnya ke Menu Persediaan, disini ada kolom untuk menentukan nama gudang mana di ACCURATE yang nantinya transaksi-transaksi didatase ini akan masuk. Satu database Rene akan masuk transaksi-transaksinya ke salah satu gudang yang ada di ACCURATE, jadi 1 Database Rene kita tentukan masuk ke satu gudang mana di ACCURATE. Dalam contoh dibawah, database Rene ini akan masuk ke gudang Depan di ACCURATE.

Setelah di Menu Persediaan selanjutnya di bagian Modul, didalam menu Modul ini Anda bisa menentukan modul apa saja yang akan di export dan import oleh Accurate dan RENE, centang modul mana saja yang akan tersingkronisasi.

Setelah semuanya sudah di setting maka bagian terakhir adalah menu Sinkronisasi. Klik untuk menu ” Lakukan Sinkronisasi Awal “.

Maka akan muncul konfirmasi seperti di gambar.

Dan Proses Sinkronisasi nya akan berlangsung.

Jika sudah selesai proses sinkronisasinya akan di tunjukan di bagian Status Koneksi untuk ” Jumlah Antrian = 0 Data” maka sedang tidak ada aktivitas yang tersinkron antara Accurate dan RENE

Kemudian untuk database RENE lainnya yang ingin di sinkronisasi dengan database Accurate tsb lakukan dengan cara yang sama. Pada saat kita memilih Gudang di tampilan Setting Sinkronisasi Online, tepatnya di menu Persediaan, jika yang masih muncul adalah gudang Depan, cara menggantinya kita hapus dahulu pilihan Gudang Depan dengan cara di klik kemudian tekan Delete di keyboard, setelah di hapus baru bisa memilih Gudang lain dengan cara klik kotak titik tiga, setelah itu pilih nama gudang yang dimaksud untuk database Rene tsb, di sini misalnya untuk gudang kedua yang akan di sinkronisasi adalah Gudang Elektronik. Selanjutnya langkahnya sama seperti sebelumnya.

Informasi lainnya tentang RENE 2  klik disini

Update Harga Jual Dari ACCURATE ke RENE Secara Offline dan Online

Jika ada suatu kebutuhan dimana harga jual di RENE ingin mengikuti / meng update harga jual yang sudah di set pada ACCURATE nya, maka langkahnya adalah sbb :

Jika dengan sinkronisasi Offline :

  • Pastikan harga jual yang ada di ACCURATEnya dibuat dari menu Activities | Inventory | Selling Price Adjustment.
  • Masih di ACCURATEnya, setelah sudah tahu nomor Selling Price Adjustment mana yang ingin di update ke RENE nya, lalu masuk ke menu File | Export Import Transaction | Pada kotak Transaction Type, cukup centang yang Selling Price Adjustment saja, lalu klik Refresh. Nanti akan muncul nomor Selling Price Adjustment yang tadi sudah dibuat.
  • Centang box nya, lalu klik Export, dan simpan di suatu folder/dekstop misalkan (file ini berbentuk XML)
  • Setelah itu buka RENE Administrator nya, masuk ke menu Perusahaan | ACCURATE 4 | Offline | Impor | Klik gambar dokumen, dan pilih file XML yang tadi sudah di simpan | klik Impor.
  • Lalu silahkan bisa cek ke menu Barang/Jasa, lalu klik Refresh, dan lihat apakah harga barang di RENE nya sudah mengikuti/mengupdate harga jual yang di set di ACCURATEnya atau belum.

Jika dengan sinkronisasi Online :

Saat melakukan sinkronisasi online untuk meg update harga jual yang ada di ACCURATE ke RENE nya (dari Selling Price Adjustment), ini akan otomatis terupdate ke RENE nya, namun kalau dilihat dari detail harga di RENE nya, memang masih menggunakan harga yang lama, jadi jika ingin disamakan bisa dirubah secara manual saja, tetapi pada dasarnya harga jualnya nanti sudah mengikuti yang ada di ACCURATE.


Informasi lainnya tentang RENE klik disini

“Socket Error ….” Saat Melakukan Sinkronisasi Online

Jika ditemukan pada saat melakukan sinkronisasi online antara Rene dan Accurate error “Socket error ….” yang harus dilakukan adalah :

  • Cek apakah koneksi jaringan di perusahaan Anda saat melakukan sinkronisasi online rene tersebut sempat terputus atau tidak ( error ).
  • Cek juga apakah IP yang di daftarkan dengan IP yang ada di komputer Anda sudah sama atau belum (untuk mengecek IP di komputer silahkan buka command prompt | tuliskan IPConfig | Enter).

Jika semua sudah dilakukan tetapi masih tetap gagal, disarankan untuk:

  • Hapus data ACCURATE yang didaftarkan di Accurate Service Setting-nya terlebih dahulu | kemudian daftarkan kembali dan lakukan proses sinkronisasi ulang dari RENE Admin nya.


Informasi lainnya tentang RENE, klik disini